Ads Top

Jangan Pernah Sakiti Hati Sniper Cantik dari Brimob Jogja Ini

Pernah pegang senapan dan coba menembak sasaran? Yang pertama kali dilakukan adalah 'membidik' sasaran dengan sangat fokus dan penuh konsentrasi, mungkin sebagian dari Anda akan menahan nafas dan tidak berkedip sama sekali untuk meyakinkan tidak ada goncangan dan target tidak lepas dari pandangan Anda. Setelah itu Anda menarik pelatuk dan Duarr!. Satu peluru segera melesat kearah sasaran yang anda inginkan. Bila tepat kena sasaran, berarti anda berhasil.

Seni akurasi menembak tepat sasaran membutuhkan bakat khusus, keahlian yang terus diasah dan dukungan senjata yang tepat sesuai karakter si penembak. Dalam dunia militer seorang penembak jitu disebut Sniper. Seorang sniper hanya konsentrasi pada dirinya dan pada apa yang akan dilakukannya. Selanjutnya dia fokus hanya pada satu titik target, mengunci target itu dan hanya target itu yang menjadi sasaran tembaknya.

Tapi apa jadinya kalau sniper itu ternyata adalah seorang wanita cantik? Bisa dipastikan ia yang akan jadi fokus perhatian dan jadi target kaum adam yang berlomba menembak hatinya hehe...

Salah satu sniper cantik itu bernama Bripda Adri Chroin Ade Oktami Sniper Cantik dari kesatuan Brimob Yogya. Keahlian menembak Bripda Adri Chroin Ade Oktami itu diperlihatkan saat perayaan HUT Polwan ke 67 di gedung Trimurti Prambanan, Sleman, Jumat 4 September 2015. Kemahiran menembak polwan asal Bantul, Yogyakarta ini memang sudah cukup dikenal.

Anggota polisi yang tinggal di Bantul ini mengatakan menjadi anggota polisi adalah cita citanya sejak kecil. Pengabdian kepada negara adalah hal besar yang ingin dilakukannya.

"Ya ini cita cita saya, memang dari kecil. Ya bekerja sambil mengabdi sepertinya lebih baik ya," kata Bripda Adri saat ditemui di Mako Brimob Baciro, Yogyakarta, Selasa (8/9/2015).

Adri menceritakan, dia berdinas di Satuan Brimob Polda Daerah Istimewa Yogyakarta. Dia mendaftar sebagai Bintara Polwan setelah lulus menempuh pendidikan SMA pada 2010.

No comments:

Powered by Blogger.